Google+ Facebook Twitter mail SC

Wednesday 22 October 2014

Tagged Under:

John Von Neuman

By: Rifza On: 12:42
  • Share The Gag
  • Arsitektur von Neumann (atau Mesin Von Neumann) adalah arsitektur yang diciptakan oleh John von Neumann (1903-1957). Arsitektur ini digunakan oleh hampir semua komputer saat ini.

    Arsitektur Von Neumann menggambarkan komputer dengan empat bagian utama: Unit Aritmatika dan Logis (ALU), unit kontrol, memori, dan alat masukan dan hasil (secara kolektif dinamakan I/O). Bagian ini dihubungkan oleh berkas kawat, “bus”



    John von Neumann


    John von Neumann pada tahun 1940-an.

    John von Neumann (Neumann János) (lahir di Budapest, Hungaria, 28 Desember 1903 – meninggal di Washington DC, Amerika Serikat, 8 Februari 1957 pada umur 53 tahun) adalah seorang matematikawan dari Hungaria-Jerman yang memberikan kontribusi penting di bidangfisika kuantum, analisis fungsional, teori himpunan, ilmu komputer, ekonomi dan bidang lainnya yang berkaitan dengan matematika. Von Neumann adalah pionir komputer digital modern dan penerapan teori operator di bidang mekanika kuantum.
    Biografi[sunting | sunting sumber]

    Von Neumann meraih gelar Ph.D. di bidang matematika dari Universitas Budapest pada usia 23 tahun. Pada saat yang sama dia juga belajarteknik kimia di Swiss. Antara tahun 1926 dan 1930, ia bekerja sebagai dosen di Berlin, Jerman.



    Ilmu Komputer

    Von Neumann diabadikan namanya sebagai arsitektur von Neumann, yaitu arsitektur komputer yang banyak digunakan di sebagian besar sistem komputer non paralel, karena dialah yang pertama kali mempublikasikan konsep tersebut. Meski konsep ini kemudian dikembangkan oleh J. Presper Eckert dan John William Mauchly dalam pengembangan komputer ENIAC, nama von Neumann lah yang lebih dikenal sebagai penemu arsitektur komputer tersebut.
    Salah Satu Penggagas Teori Informasi[sunting | sunting sumber]

    Dari sudut pandang kontribusi Von Neumann pada bidang Komputing,termasuk pengaplikasian konsepnya pada matematika komputer,dan aplikasi komputer pada ketertarikannya yang lain yaitu matematika fisika dan ekonomi,mungkin yang sangat mendalam adalah yang dibuat oleh Herman Goldstine [1972].Walaupun ada kritik terhadap perspektif Goldstine karena dia terlibat secara intim dalam aktivitas-aktivitas Neumann sejak pertemuan di Aberdeen pada 1944 hingga saling kerjasama mereka di Institute for Advanced Studies dalam mengembangkan mesin Institute for Advanced Studies (IAS) atau IAS machine.

    Tidak ada yang menyangkal bahwa visinya terhadap organisasi mesin-mesin berujung pada sebuah infrastruktur dan yang sekarang dikenal sebagai "von neumann's architecture".

    Dalam tahun 1940,ketika Claude Shannon sedang bekerja menekuni persamaannya,pada suatu ketika ia bertemu dengan John von Neumann.Didalam diskusi mereka,berkenaan dengan apa yang ingin Shannon sebut tentang "ukuran dari ketakpastian" atau pelemahan(atenuasi) dalam sinyal telepon,dengan rujukan pada teori informasinya yang terbaru,berikut adalah kutipan dari versi percakapan Shannon dengan von Neuman yang banyak orang menamainya "Call information Entropy",

    Kebingunganku yang paling besar adalah bagaimana untuk menyebutnya.aku sempat berpikir untuk menyebutnya "informasi",tetapi kata itu terlalu sering digunakan,lalu aku memutuskan menyebutnya "ketakpastian".ketika aku diskusikan hal ini dengan John von Neumann,dia punya ide yang lebih baik.Von Neumann berkata,"Kamu seharusnya menyebutnya entropy,untuk dua alasan.pertama,fungsi ketakpastianmu telah banyak digunakan dengan nama itu dalam bidang mekanika statistis,jadi ia telah punya nama.Kedua,dan yang lebih penting,tak ada yang tahu apa itu entropy,jadi di dalam perdebatan kamu akan menang.

    Teori tersebut telah berada pada bentuk yang paling baik,kecuali dia memerlukan sebuah nama yang bagus untuk "informasi yang salah"."Kenapa tidak sebut saja Entropi",saran Neumann.Pertama,perkembangan matematika yang mirip sekali seperti idemu telah berada di mekanika statistis Boltzmann,dan yang kedua,tak ada yang bisa mengetahui dengan baik apa itu entropi,jadi dalam banyak diskusi kamu akan selalu menang.

    Ketika Shannon menemukan fungsi ini,Ia dihadapkan pada keperluan penamaannya,sebagaimana itu akan sering muncul dalam teori komunikasi yang juga Ia kembangkan.Ia mempertimbangkan untuk menamainya "Informasi" namun merasa bahwa kata itu benar-benar memiliki interpretasi tidak menguntungkan dan yang akan banyak memasuki bidang-bidang penemuan baru.Dia lebih cenderung menamakannya "ketakpastian" dan agaknya kemudian berdiskusi dengan Von Neumann.Von Neumann menyarankan fungsi tersebut seharusnyalah diberi nama "entropi" sebagaimana itu banyak digunakan pada beberapa penyataan termodinamika statistis...Von Neumann,kata Shannon,melihat adanya dua hal penting untuk menamai fungsi itu "entropi"."Ia sudah banyak digunakan dengan penamaan seperti itu".Ia juga dilaporkan pernah berkata,"dan disamping itu,ia akan memberimu bingkai besar dalam debat karena tak ada yang akan tahu,bagaimanapun,apa itu entropi."Shannon pun menamai fungsinya "entropi",dan menggunakannya untuk mengukur "ketakpastian".saling berganti antara dua kata ini tanpa mendiskriminasi satu dengan yang lain.

    1 comments:

    1. Casino Slots - JT Hub
      JTG Casino Slots. 1. Free Spins & 35 Free Spins 안산 출장안마 No Deposit 네이버 룰렛 Required! Get your bonus when you 시흥 출장샵 play at JTG - The 창원 출장샵 Best Online 서산 출장마사지 Casino for

      ReplyDelete